Animasi Logo NU

  • Terkini!

    March 17, 2016

    “Safari Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty of Engineering” Awali Penghidupan Tradisi ke-NU-an di Kampus Undip



     Hasyim Asyari, SH., M.Si., Ph.D., Pembina KMNU Undip, memberikan beberapa pesan dan nasihat dalam acara Pelantikan Pengurus KMNU Undip masa khidmah 2016 beberapa waktu lalu di Masjid Pondok Pesantren Al-Fattah Sumurboto, Tembalang. Dalam acara tersebut Abah Hasyim, sapaan akrabnya,  menekankan agar organisasi NU yang berada di lingkup Undip dapat bekerja sama secara sinergis untuk menghidupkan tradisi NU di kampus Undip secara damai dan berkelanjutan. Dalam usaha mewujudkannya, Divisi Amaliyah dan Kajian KMNU Undip mengadakan beberapa program kerja terobosan baru, salah satunya adalah Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty. Kegiatan ini diisi dengan pembacaan Maulid Al-Barzanjiy dan Kajian Kitab di masjid-masjid fakultas secara bergilir. Harapannya, kegiatan ini akan dihadiri oleh mahasiswa baik organisasi NU maupun nonorganisasi NU sehingga meningkatlah rasa cinta terhadap Rasulullah SAW., dengan membaca riwayat tentangnya, sekaligus mengenalkan KMNU Undip dikalangan mahasiswa dan dosen. Selain mahasiswa, sasaran lain dari program kerja ini adalah dosen-dosen pengajar di fakultas yang ditempati.
    Penyelenggaraan perdana program kerja ini akan bertempat di Fakultas Teknik Undip,  dengan slogan “Teknik Bersholawat”. Melewati wawancara dengan tim persiapan Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty ini, Kadiv (Kepala Divisi) PSDM Putri, Atiq Nayla menyampaikan, “Saat mendengar adanya program kerja ini dari Divisi Amaliyah dan Kajian, saya begitu bahagia mendengarnya, harapannya dengan diadakan program kerja ini bisa mempererat tali silaturahim dengan yang lain, saling berbaur dan saling support satu sama lain.” Selain itu, Atiq Nayla juga menyinggung tentang latihan peminatan rebana yang digelar oleh KMNU Undip. “Kalo rebananya siap ya kita mau ngisi, tapi kalo belum ya belum, tergantung pemainnya maunya gimana”, lanjutnya. Dengan adanya kontribusi dari tim rebana KMNU Undip, diharapkan terjadi suatu perwujudan adanya kerja sinergis antardivisi sehingga ke depannya misi KMNU Undip sendiri dapat lebih ringan dijalankan karena dilakukan bersama-sama.
    Di sisi lain, Kadiv Amaliyah dan Kajian Putra, Taufiqurrohman juga mengatakan hal serupa. “Persiapan rebananya mendadak, tapi tetep diusahakan bakal ngisi di acara Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty nanti”, ujarnya.
    Dari Ketua Umum KMNU Undip sendiri, Bagas Ardiyanto menyampaikan “Persiapan acara ini sudah sangat bagus karena sudah dipersiapkan sejak 3 minggu yang lalu dan Alhamdulillah setelah meminta pertimbangan rektor, acara ini didukung penuh oleh beliau.” Dalam penyampaian selanjutnya, Bagas berharap agar acara ini bisa berjalan istiqomah dan pesertanya juga semakin meningkat di Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty selanjutnya, sehingga nantinya acara ini bisa dihadiri oleh dosen-dosen termasuk rektor Undip. 
    Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty yang pertama akan diadakan pada Jumat, 18 Maret 2016 di Masjid Baitul Ilmi Fakultas Teknik Undip. Kegiatan ini tidak dipungut biaya dan bersifat umum, sehingga siapapun yang berminat dipersilakan untuk datang. Semoga acara dapat berjalan lancar dan istiqomah, serta dapat memupuk semangat baru dalam menghidupkan tradisi ke-NU-an di kampus Undip ke depannya. Amin. (naf, fak)
    • Google Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: “Safari Maulid Al-Barzanjiy Road to Faculty of Engineering” Awali Penghidupan Tradisi ke-NU-an di Kampus Undip Rating: 5 Reviewed By: Situs Resmi KMNU Undip
    Scroll to Top